Perpanjangan Pendaftaran SPAN PTKIN 2025 Hingga 8 Maret, Segera Daftar!
MediaBagi.com. Perpanjangan pendaftaran SPAN PTKIN 2025 akan dilakukan hingga 8 Maret. Informasi tentang perpanjangan masa pendaftaran SPAN PTKIN 2025 tersebut disampaikan oleh Panitia Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PMB PTKIN) Tahun 2025.
Panitia PMB PTKIN 2025 secara resmi telah menyampaikan pengumuman perpanjangan masa pendaftaran siswa untuk Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) Tahun 2025.
SPAN PTKIN merupakan pola seleksi yang dilaksanakan secara nasional oleh seluruh perguruan tinggi dalam satu sistem yang terpadu dan diselenggarakan secara serentak oleh Panitia Pelaksana yang ditetapkan oleh Menteri Agama Republik Indonesia.
Biaya pelaksanaan SPAN PTKIN ditanggung oleh pemerintah, sehingga peserta tidak dipungut biaya pendaftaran. Pelaksanaan SPAN PTKIN secara nasional yang diikuti oleh 59 Perguruan Tinggi harus memenuhi prinsip adil, transparan, dan tidak diskriminatif dengan tetap memperhatikan potensi calon mahasiswa dan kekhususan PTKIN.
Baca : Daftar 59 Pilihan Kampus SPAN PTKIN 2025
Perguruan Tinggi sebagai penyelenggara pendidikan setelah MA/MAK/SMA/SMK/Pendidikan Diniyah Formal/Pendidikan Kesetaraan Pondok Pensantren Salafiyah/Mu’adalah Muallimin/Mua’dalah Salafiyah dapat menerima calon mahasiswa yang berprestasi akademik tinggi dan diprediksi akan berhasil menyelesaikan studi di Perguruan Tinggi berdasarkan rekomendasi dari Kepala Sekolah/Madrasah.
Siswa yang berprestasi tinggi dan secara konsisten menunjukkan prestasinya tersebut layak mendapatkan kesempatan untuk menjadi calon mahasiswa di Perguruan Tinggi melalui SPAN PTKIN.

Pada awalnya, pendaftaran SPAN PTKIN 2025 dibuka hingga 6 Maret 2025, kemudia diperpanjang menjadi hingga 8 Maret 2025.
Ketua Panitia Nasional PMB PTKIN 2025 Masnun Tahir yang juga Ketua Forum Rektor PTKIN menyampaikan bahwa SPAN PTKIN mengatakan bahwa masa pendaftaran itu kini diperpanjang hingga 8 Maret 2025 sampai batas waktu pukul 23.59 WIB.
“Kami mengingatkan kepada seluruh Siswa MA/MAK/SMA/SMK/Pendidikan Diniyah Formal/ Pendidikan Kesetaraan Pondok Pensantren Salafiyah/ Mu’adalah Muallimin/Mua’dalah Salafiyah yang sudah terdaftar PDSS SPAN-PTKIN 2025 untuk segera finalisasi proses pendaftaran,” ucap Masnur Tahir.
Panitia PMB PTKIN 2025 sepakat untuk melakukan perpanjangan pendaftaran SPAN PTKIN 2025 dikarenakan masa pendaftaran bertepatan dengan libur awal Ramadan 1446 Hijriagh.
Selain itu, perpanjangan pendaftaran SPAN PTKIN 2025 dilakukan karena permintaan banyaknya siswa yang mengajukan perpanjangan pendaftaran.
Baca : Juknis Pendaftaran SPAN PTKIN Tahun 2025
“Kami sangat berharap agar pihak madrasah, pesantren serta sekolah untuk turut melakukan pengecekan pada siswa yang sudah terdaftar di PDSS SPAN PTKIN 2025 apakah sudah melengkapi dan menuntaskan proses pendaftaran, sebab sering ada permasalahan terkait lupa tuntaskan pendaftaran sehingga kehilangan kesempatan kuliah PTKIN jalur seleksi tanpa tes tertulis“, tambah Masnur.
Informasi mengenai pendaftaran SPAN PTKIN 2025 selengkapnya, sila klik: https://span.ptkin.ac.id/