Tiga Upaya Kemenag Tingkatkan Layanan Haji di Arab Saudi Tahun 2025

MediaBagi.com. Di dalam upaya kualitas layanan haji di Arab Saudi pada tahun 2025, ada tiga hal pokok yang sedang dan telah dilakukan Kementerian Agama (Kemenag).

Tiga upaya ini dilakukan sebagai bentuk komitmen Kementerian Agama dalam meningkatkan kualitas layanan haji di Arab Saudi tahun 2025 mendatang.

Berikut tiga upaya Kemenag dalam meningkatkan kualitas layanan Haji di Arab Saudi tahun 2025.

1. Penghapusan kendaraan yang tidak layak pakai pada Kantor Urusan Haji di Arab Saudi

Upaya pertama adalah tindak lanjut penghapusan kendaraan yang tidak layak pakai pada Kantor Urusan Haji di Arab Saudi.

Kendaraan yang sudah tidak layak pakai sedang dilakukan proses penghapusan dan selanjutnya melakukan upaya pengadaan kendaraan kendaraan baru melalui jalur sewa atau pembelian untuk layanan Jamaah Haji 2025.

Fokus kendaraan yang dihapus adalah termasuk ambulans yang akan digunakan jemaah, kendaraan untuk kontrol, monitoring, dan layanan lainnya.

Sarana kendaraan dipersiapkan untuk memastikan jemaah haji Indonesia dapat beribadah dengan lancar. Petugas di Arab Saudi diharapkan dapat menyelesaikan tugas ini dalam waktu dekat di akhir tahun 2024 ini.

Tiga Upaya Kemenag Tingkatkan Layanan Haji di Arab Saudi Tahun 2025
Tiga Upaya Kemenag Tingkatkan Layanan Haji di Arab Saudi Tahun 2025

2. Mewujudkan Standar Biaya Masukan Lainnya (SBML) atau Standar Biaya Khusus

Upaya kedua, yaitu Kementerian Agama berhasil memperjuangkan Standar Biaya Masukan Lainnya (SBML) atau Standar Biaya Khusus untuk mendukung kesejahteraan pegawai non-ASN di Kantor Urusan Haji di Arab Saudi. Menteri Keuangan telah menyetujui usulan ini, yang mencakup peningkatan kesejahteraan tenaga administrasi, sopir, dan keamanan.

Langkah ini dirancang untuk mendukung semua tahapan pelayanan, termasuk penanganan persoalan pasca-haji, seperti jamaah yang sakit dan tertinggal dari rombongan.

3. Menyelesaikan regulasi Standar Biaya HarianĀ 

Upaya ketiga adalah Kementerian Agama juga telah menyelesaikan regulasi terkait Standar Biaya Harian bagi petugas yang mendampingi pelaksanaan haji di Arab Saudi.

Hal ini mencakup petugas dari Kementerian Agama, Tenaga Kesehatan, hingga TNI dan Polri yang bertugas menjaga keamanan jamaah. Anggaran untuk kebutuhan ini sudah disiapkan melalui APBN atau DIPA Kemenag RI dan tidak mengganggu biaya haji yang berasal dari jemaah.

Langkah-langkah Kemenag ini menunjukkan komitmen nyata dalam memberikan pelayanan terbaik bagi jamaah haji Indonesia.***

MediaBagi.com

Tinggalkan Balasan